HUT Satpol PP Ke- 73, Pj Bupati Burhanuddin Harap Bombana Jadi Wilayah Aman dan Ramah Investasi
Bombana,SultraKlik.com– Penjabat Bupati, H. Burhanuddin menekankan kepada personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) menjadikan wilayah Kabupaten Bombana tertib, aman dan tentram.
Hal itu lantaran Burhanuddin ingin wujudkan Bombana Sebagai daerah yang ramah investasi untuk para pelaku usaha.
“Kepada Satlinmas dan Satpol Pp mari wujudkan Bombana wilayah aman, tentram dan tertib, ramah investasi dan pelaku usaha lainnya,”kata Burhanuddin dihadapan peserta upacara di Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP ke-73, HUT Satlinmas ke- 61, dan HUT Damkar ke- 104, Jumat 17 Maret 2023.
Menurut Burhanuddin, dengan tercipta nya kondisi yang aman, dan ramah investasi merupakan sebuah modal, sehingga dapat menjadikan daya tarik untuk para pelaku investor dan pengusaha untuk berinvestasi di Kabupaten Bombana.
“Dengan terwujudnya kondisi itu, dapat mendukung tercapainnya pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi di Kabupaten Bombana,”bebernya.
Burhanuddin mengatakan dihari peringatan HUT Satpol dan Satlinmas itu merupakan momentum tepat dalam mengawal kebijakan Nasional guna menciptakan kondisi daerah yang kondusif.
Burhanuddin juga memuji tema yang diusung dihari jadi Korps Praja Wibawa itu. Tema itu tepat seiring dengan program pemerintah saat ini. Dimana, sejak dirinya menjabat sebagai Penjabat Bupati Bombana. Ia bercita-cita menjadikan Kabupaten Bombana sebagai daerah Surga Investasi.
“HUT Satpol PP, Satlinmas dan Damkar tahun 2023, Kabupaten Bombana mengambil tema, Mewujudkan wilayah tertib, ramah investasi, melalui Satpol PP dan Satlinmas yang profesional serta Pemadam Kebakaran dam penyelamatan tangguh, rakyat tumbuh, Indonesia maju”.ucapnya.(red)