Kemarau Panjang, PJ Burhanuddin Berikan Bantuan Mesin Pompa Air dan Pembuatan Sumur Bor
Sultraklik.com,Bombana— Fenomena cuaca yang berkepanjangan yang dirasakan oleh warga Bombana menjadi perhatian serius pemerintah. Dampak cuaca ekstrim yang berlangsung hingga saat ini mengakibatkan kekeringan di sebagian wilayah Bombana.
Olehnya itu, menghindari meluasnya dampak dari kemarau berkepanjangan ini, Penjabat Bupati Bombana, H. Burhanuddin melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bombana memberikan bantuan pembuatan sumur bor dan puluhan mesin Alkon kepada para petani holtikultura dan sawah. Penyerahan dilakukan saat saat kunjungan kerjanya di Kecamatan Mataoleo, 9 November 2023.
Pemberian bantuan tersebut di serahkan langsung oleh Pj H. Burhanuddin berupa 4 bantuan mesin pompa diesel dan pembuatan sumur bor di 10 titik dan 6 Alkon di area persawahan di desa Hambawa, Kecamatan Mataoleo.
“Kegiatan sebagai bentuk perhatian besar pemerintah kapada masyarakat yang mengalami musibah kekeringan akibat cuaca ekstrim el-Nino yang berkepanjangan,”Ujar Kepala BPBD Bombana Hasdin Ratta.
Sebelumnya, Pemkab telah menyalurkan bantuan yang sama di Desa Talabente. Sebanyak 9 titik pengeboran lengkap dengan Alkon. Desa Tongkoseng sebanyak 5 titik pengeboran air bersih ditambah mesin Alkon, Desa Teppo pengeboran air bersih di 5 titik dan Desa Laeya pengeboran air bersih di 5 titik.
“Semoga bantuan ini sdkit banyak membatu dan mengurangi beban masrkat dlm kekurangan air,”pungkas Hasdin.(ags)